Connect with us

Special News

All New Jazz vs All New Yaris 2014

Persaingan sengit dua pabrikan asal jepang ini kembali berlanjut tahun ini. Tak hanya dalam hal penjualan, dua mobil ini juga saling duel di kancah balap nasional. Sama-sama hadir dengan desain yang baru baik di sektor interior dan eksterior, lalu mana yang lebih unggul?

jazz-2014_interior yaris yarisinterior jazz2014

Kita lihat dulu dari sisi desainnya, desain dari Honda All New Jazz 2014 tampil lebih dinamis dengan garis siluet yang memanjang pada bodynya. Kemudian jika kita lihat pada grille dan bumpernya tampil lebih sporty dengan bentuk yang di desain sedemikan rupa sehingga menghasilkan desain yang lebih modern dan terpadu apik dengan keseluruhan body. Toyota All New Yaris memiliki panjang 4.115 mm, lebar 1.700 mm, dan tinggi 1.475 mm. Honda All New Jazz memiliki dimensi (panjang x lebar x tinggi) 3.955 mm x 1.695 mm x 1.525 mm. Dari dimensi, Toyota Yaris menang dari Honda Jazz.

yarisinterior

Dengan fitur dan desain yang tak kalah hebat, Honda kini berani menawarkan harga yang kompetitif untuk merebut pasar dari Toyota Yaris yang lebih dahulu mendominasi. Untuk varian terendah, All New Yaris dihargai E M/T  Rp 219,2 juta dan Rp 256,1 juta untuk varian tertinggi (TRD S A/T). Honda All New Jazz ditawarkan dengan harga Rp 199 juta (A M/T) dan tipe tertinggi RS CVT Rp 248 juta.

Dapur pacu kedua hatchback ini telah teruji kemampuannya, salah satunya di ajang slalom. Lalu siapa yang terkuat?.

Kalau dilihat dari kapasitas mesin, Toyota Yaris bermesin 1 NZ-FE berkapasitas 1.497 cc lebih besar dari Honda Jazz terbaru bermesin (masih) sama dengan Jazz terdahulu L15B yang berkapasitas 1.496 cc dan entah kenapa tidak menggunakan mesin  DOHC yang sudah di gembar-gemborkan di waktu yang lalu. Meski demikian, Toyota Yaris terbaru kalah bertenaga dari Honda Jazz terbaru (132 ps berbanding 109 ps). Jika kita lihat perbandingan torsinya, mesin Honda Jazz terbaru menghasilkan torsi 154,8 Nm pada 4.800 rpm. Torehan ini lebih superior dari milik Toyota Yaris terbaru, yakni 141 Nm.

jazz-2014_interior

Kedua mobil ini memiliki fitur yang hampir sama, All New Yaris unggul di dimensi, sementara Honda All New Jazz unggul pada tenaga dan torsi mesin. Dari segi harga, All New Jazz unggul dengan harga yang lebih rendah dari kompetitornya.

Nah, sekarang pilihan ada di tangan anda. Masih ragu? Mintalah pada dealer terdekat untuk uji test drive dan bandingkan sendiri, mana yang paling cocok buat anda.

Comments

13 Tahun eksistensi ETCC Indonesia di ajang motorsport nasional 13 Tahun eksistensi ETCC Indonesia di ajang motorsport nasional

13 Tahun Eksistensi ETCC Indonesia Jadi Tonggak Sejarah Motorsport Nasional

Touring Car

Bengkel Siaga Suzuki siap layani konsumen selama musim mudik 2024 Bengkel Siaga Suzuki siap layani konsumen selama musim mudik 2024

Bengkel Siaga Suzuki Siap Kawal Mudik Para Konsumen

News

ExxonMobil kerahkan bus premium untuk mudik nyaman mekanik 2024 ExxonMobil kerahkan bus premium untuk mudik nyaman mekanik 2024

ExxonMobil Kerahkan Bus Premium untuk Antar Mekanik Pulang Kampung

News

Setiawan Santoso pakai mobil baru di GTWCA 2024 Setiawan Santoso pakai mobil baru di GTWCA 2024

Tak Lagi Pakai Porsche di GTWCA 2024, Setiawan Santoso Beberkan Alasannya

News

Copyright © 2022 Fastnlow.net. Theme by Fastnlow, powered by CV. OTOMEDIA NUSANTARA.

Connect